Tingkatkan Pemahaman dan Penindakan kepada Masyarakat Desa di Jl. Abdul Manan Wijaya Pujon

Polres Batu – Siang ini anggota Satlantas Polres Batu melaksanakan kegiatan peneguran dan penindakan kepada kendaraan yang melakukan pelanggaran terkait Ops Keselamatan Semeru 2024. Kegiatan tersebut dipimoin oleh Kanit lantas Polsek Pujon di Jalan Ir Abdul Manan Wijaya Kec. Pujon Kab. Mlaang, Jum’at (08/03/2024).

Kegiatan peneguran dan penindakan terhadap kendaraan ini memiliki tujuan yang sangat penting, yaitu mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas terkait Ops Keselamatan Semeru 2024.

 Pelanggaran yang terjadi mencakup pelanggaran kasat mata yaitu tidak menggunakan helm maupun ODOL. Oleh karena itu, kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memberikan sanksi kepada pelanggar, tetapi juga untuk memberikan pemahaman dan himbauan agar pelanggaran ini tidak diulangi.

 

 “Kegiatan tersebut diharapkan kesadaran terhadap aturan lalu lintas, sehingga dapat mengurangi risiko kecelakaan lalu lintas,” Terang IPTU Dedy.

 

“Semoga kegiatan ini dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan keselamatan berlalu lintas, dan langkah serupa dapat terus dilakukan secara konsisten untuk menciptakan budaya berlalu lintas yang lebih baik,” harap Ipda Dedy